Visi dan Misi Desa Antosari
Visi : Pembangunan Desa Antosari adalah “Melayani Masyarakat Desa Antosari secara menyeluruh demi terwujudnya Desa yang Maju, Mandiri, Sehat dan Sejahtera untuk menjadikan Antosari Bersinar (Bersih, Sehat, Indah, Aman dan Religius.”
Misi :
- Mengoptimalkan kinerja perangkat Desa secara maksimal sesuai dengan tugas pokok dan fungsi (TUPOKSI) Perangkat Desa, demi terciptanya pelayanan yang lebih baik bagi masyarakat Desa Antosari.
- Terwujudnya peningkatan derajat kesehatan masyarakat dengan memberdayakan Posyandu baik Posyandu Balita maupun Lansia untuk menurunkan stunting dan meningkatnya harapan hidup para Lansia Desa Antosari, dengan melibatkan kader-kader Kesehatan Desa.
- Terciptanya kondisi Desa Antosari yang kondusif aman dan penuh kedamaian ditengah-tengah kehidupan bermasyarakat.
- Meningkatkan pemahaman masyarakat akan pentingnya Pendidikan Agama, Seni dan Budaya untuk melestarikan Warisan Adat Istiadat dan Budaya, karena merupakan bagian yang tidak terpisahkan dengan Pembangunan Nasional.
- Meningkatkan pembangunan insfrastruktur yang ada di Desa Antosari.